Aurelio De Laurentiis mengatakan suasana hati Victor Osimhen telah berubah setelah sang pemain berpikir ulang untuk memperpanjang kontraknya.
Padahal kesepakatan perpanjangan kontrak hampir tercapai musim lalu.
Saat ini, striker asal Nigeria itu terikat kontrak dengan Napoli sampai musim panas 2025.
Namun, setelah dilakukan berbagai upaya, kesepakatan dengan klub untuk memperpanjang kontrak belum tercapai.
Belakangan ini, Osimhen sangat marah setelah diolok-olok melalui postingan video Tiktok resmi klub.
Hal itu menyusul kegagalannya mengeksekusi tendangan penalti kontra Bologna dalam lanjutan Liga Italia.
Postingan tersebut dihapus setelah menayangkan video editan Osimhen seperti kelapa.
Selain itu, laporan lain mengatakan Partenopei frustrasi melihat Osimhen setelah kembali dari jeda internasional.
Ia dikabarkan kembali ke Italia dalam keadaaan cedera setelah membela Nigeria dalam jeda internasional.
Kemudian De Laurentiis menanggapi hubungannya dengan Osimhen dan mengungkit penjualan Kalidou Koulibaly seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
“Kami memiliki hubungan yang baik, kontraknya berjalan hingga 2025, jadi masih ada waktu,” kata ADL.
“Jangan lupa, saya menjual Koulibaly di menit-menit terakhir,” jelasnya.
Menanggapi hal yang serupa, Napoli juga mengonfirmasi melalui laman resminya.