Luis Suarez bakal segera bereuni dengan Lionel Messi di Inter Miami setelah di izinkan pergi dari Gremio.
Reuni antara Luis Suarez dan Lionel Messi di Inter Miami akhirnya menemui titik terang.
Terbaru, Luis Suarez sudah mendapatkan restu dari Gremio untuk meninggalkan klub setelah musim 2023-2024 berakhir.
Pelatih Gremio, Renato Gaucho, telah mengkonfirmasi Suarez akan memainkan pertandingan terakhirnya di Liga Brasil melawan Vasco da Gama, Minggu (3/12/2023) dini hari WIB.
Apakah kami akan merindukannya? Yang pasti tanpa di ragukan lagi, dia sangat dicintai semua orang,” kata Gaucho,
“Saya merasa senang bekerja dengan seorang profesional yang hebat, salah satu yang terbaik di dunia, pencetak gol terbanyak keempat di dunia.”
“Ketiadaannya akan tetap ada hingga tahun depan karena tidak mudah menemukan seseorang dengan bakat dan kemampuannya.
Sayangnya, dia akan pergi dan akan terjadi kekosongan dalam lini serangan Gremio.”
“Kemudian terserah kepada dewan dan presiden untuk mencoba mencari striker lain,” ucap Gaucho menambahkan
Gremio memang pantas bersedih mengingat Suarez tampil tajam untuk klub kendati usianya sudah tidak muda lagi.
Penyerang asal Uruguay itu telah mencetak 23 gol dan mengemas 17 assist dari 51 penampilannya di semua ajang kompetitif musim ini.
Bujuk rayu dari klub dan pendukung sempat di yakini membuat Suarez bertahan apalagi setelah mencetak hattrick fenomenal yang membuat Gremio menang 4-3 atas Botafogo pada pertengahan November lalu.
Namun, kesempatan untuk bermain bersama Lionel Messi lagi di tim yang sama jelas sulit di tolak oleh Suarez.
Suarez telah di beritakan akan meninggalkan Gremio selama berbulan-bulan.
Sekarang, di rinya bersiap untuk pindah ke MLS guna bereuni kembali dengan sahabatnya.
Luis Suarez sendiri nantinya bakal di plot sebagai suksesor Martinez di lini depan Inter Miami.
Kombinasi Suarez-Messi akan menjadi kekuatan utama The Herons dalam menghadapi musim baru MLS nantinya