Tak dapat terbantahkan fakta bahwa Mohamed Salah adalah aset berharga milik Liverpool.
Penyerang timnas Mesir itu sudah berkontribusi total 190 gol selama enam tahun berseragam The Reds.
Tak heran jika Salah mendapat kontrak bernilai ‘gila’ dari klub
Pada Juli 2022, Mo Salah meneken perjanjian kerja baru yang membuatnya bertahan di Anfield hingga 2025.
Saat hadir sebagai pembicara di Harvard Business School (HBS), Rammy Abbas Issa membeberkan prediksi pemasukan sang bomber usai memperpanjang kontrak bersama Liverpool.
Salah diperkirakan menerima 1 juta pounds (Rp 18,9 miliar) per minggu dari kontrak anyar dan kesepakatan endorsement sejumlah produk.
Sekadar berandai-andai, pemasukan sebanyak itu bisa membeli tiga pulau sekaligus: McGibbon, Sheep Lake Islands, dan Fort Carroll.
McGibbon dibanderol 29.900 dolar AS, Sheep Lake Islands bernilai 50.989 dolar AS, sedangkan Fort Carroll dijual seharga 31.500 dolar AS.
Jika digabungkan, harga ketiga pulau tersebut adalah 120.888 dolar AS atau Rp 1,8 miliar.
Lebih lanjut, Issa menjelaskan ekspektasi penghasilan Salah dalam setahun.
“Jika kami menemukan cara untuk membuat Liverpool menyetujui gaji yang kami rencanakan dan jika Mohamed tampil pada level yang telah dicapainya pada musim-musim lalu, kami secara konservatif memperkirakan jumlah total yang di terima oleh Mohamed dari kontraknya dan perusahaan hak citra selama beberapa tahun ke depan berkisar antara 46,8 juta pounds dan 53,7 juta pounds per tahun,” tutur sang agen.